top of page

Family Gathering Distrik XXVIII DEBOSKAB Dalam Implementasi Mewujudkan Tahun Kesehatian

Gambar penulis: HKBP BogorHKBP Bogor

Kegiatan “Family Gathering”dalam rangka tahun Mewujudnyatakan kesehatian HKBP yang dilakukan oleh para Pelayan Penuh Waktu Distrik XXVIII DEBOSKAB pada hari Senin 4 April 2022, bersama keluarga. Mereka yang hadir ada sebanyak 187 orang.



Setelah acara ibadah yang dipimpin oleh Pdt. Ligat Simbolon, dilanjutkan dengan sambutan pembukaan dilakukan oleh Praeses Distrik Deboskab Pdt. Nekson Simanjuntak.


Acara kemudian dilanjutkan dengan acara “Team Building” dipimpin oleh Ny. Yanti Gultom Br Sitorus dan Ny. Lasmauli Br Simarmata di gedung Cut Mutia Bumi Perkemahan Cibubur. Pada siang hari dilanjutkan dengan acara Talent Show oleh keluarga Pelayan Penuh Waktu, juga tari-tarian oleh anak dan remaja.


Ketua Panitia St. A.P. Manik berharap melalui acara ini keluarga para Pelayan penuh waktu tetap bersemangat melakukan tugas panggilannya. Setelah pembagian hadiah bagi sebagian para peserta tidak lupa membuat dokumen dengan Sesi photo bersama. Acara kemudian ditutup dalam doa.


Sumber: Distrik XXVIII Deboskab.




Comments


© 2022 by HKBP Bogor Resort Bogor

bottom of page